40 Soal Kelas 6 Tema 3 Subtema 3 (Ayo Menjadi Penemu) + Jawaban
Contoh latihan soal kelas 6 tema 3 subtema 3 dan kunci jawaban kurikulum 2013 revisi. Pada kesempatan kali ini, kami akan membagikan artikel tentang soal SD/ MI, khususnya kelas 6 beserta kunci jawabannya. Kami pikir dari judul sudah jelas ya, jika tema 3 subtema 3 yang akan kami jadikan sebagai dasar materi dalam penyusunan soal pada artikel ini.
Tema 3 yaitu berjudul Tokoh dan Penemuan, sedangkan Subtema 3 berjudul Ayo Menjadi Penemu. Judul yang sangat provokatif kepada peserta didik agar tidak hanya menjadi konsumen atas suatu barang, tapi kita coba untuk menemukan atau menciptakan suatu barang yang berguna dapat dimanfaatkan oleh masyarakat umum.
Soal Kelas 6 Tema 3 Subtema 3 (Tokoh dan Penemuan) K13
Ada tiga jenis soal yang akan kami bagikan dalam soal penilaian harian kelas 6 tentang tema 3 subtema 3 ini, yaitu soal pilihan ganda (multiple choice), soal esai/ essay, dan soal uraian. Memang jenis soal yang kami bagikan ini merupakan jenis soal pengetahuan ya, jadi bukan jenis soal keterampilan.
Oleh karena itu, soal-soal tematik kelas 6 tema 3 ini cocok jika ingin digunakan sebagai referensi penyusunan soal HOTS untuk penilaian harian/ ulangan harian, soal tengah semester/ penilaian tengah semester, dan soal ulangan akhir semester/ penilaian akhir semester.
Oh ya, dalam artikel soal harian kelas 6 subtema 3 tentang ayo menjadi penemu ini sudah kami lengkapi dengan kunci jawaban/ pembahasan soal. Letaknya ada pada akhir artikel ya, jadi tidak langsung tepat di bawah soal yang dimaksud. Update!!! Silahkan buka juga : 55 Soal Penilaian Harian Kelas 6 Tema 3 Subtema 3 & Kunci Jawaban
Meskipun soal tema 3 kelas 6 ini sudah ada kunci jawaban, kami tetap mengharapkan agar para pembaca berkenan membaca soal dan kunci jawaban. Ya siapa tahu ada kunci jawaban yang tidak sesuai dengan pembelajaran secara umum. Saran terkait artikel ini, termasuk kunci jawaban dapat disampaikan melalui kolom komentar ya…
LINK DOWNLOAD soal kelas 6 dan kunci jawaban ini juga sudah kami sediakan di bawah, melalui tombol download soal. Silahkan diklik saja tombol download yang tersedia, maka anda akan langsung diarahkan menuju halaman download soal tematik kelas 6 ini. Tanpa panjang lebar lagi, berikut ini soal kelas 6 tema 3 tentang Tokoh dan Penemuan beserta kunci jawaban.
Soal Pilihan Ganda Tematik Kelas 6 SD MI Tema 3 Subtema 3
Bacalah teks di bawah untuk soal nomor 1 – 7!
Disiplin dan Kerja Keras Awal dari Sebuah Inovasi yang Cemerlang
Habibie atau nama lengkap beliau Prof. DR. Ing. Bacharuddin Jusuf Habibie merupakan Presiden ketiga Republik Indonesia yang menjadi kebanggaan bangsa Indonesia. Beliau dilahirkan tanggal 25 Juni 1936 di Kota Pare-Pare, Provinsi Sulawesi Selatan.
Masa kecil Habibie dilalui di tempat kelahiran beliau yaitu Pare-Pare. Ia sangat tertarik dengan yang namanya ilmu pengetahuan dan teknologi. Sejak kanak-kanak, beliau sudah terbiasa dengan sikap hidup disiplin dan kerja keras. Ia melanjutkan SMA di Bandung dan pelajaran IPA dan Matematika merupakan mata pelajaran dengan prestasi yang selalu menonjol.
Selama menjalani pendidikan di Bandung, Habibi mempunyai semangat tinggi dalam menjalani hidup di Perantauan. Setelah lulus SMA, beliau melanjutkan studi di Institut Teknologi Bandung atau disingkat ITB. Dikarenakan prestasi beliau, kemudian memperoleh beasiswa untuk melanjutkan kuliah jurusan Konstruksi Pesawat Terbang di Jerman. Ia bertekad bulat untuk bekerja keras dan harus sukses, salah satunya dengan bekerja mencari uang untuk membeli buku pendukung kuliahnya. Pda tahun 1960, dengan nilai sempurna Habibie mendapat gelar Diploma Ing di Jerman.
Berkat kerja keras dan disiplin Habibie di industri kereta api Jerman, ia berhasil membuat 1.000 wagon kreta api dengan kekuatan tinggi. Selain itu, untuk menghemat kebutuhan hidup Habibie juga masih harus berjalan kaki dengan cepat ke tempat kerja yang jauh, lalu pulang pada malam hari. Dilanjutkan pada pagi buta untuk belajar materi kuliahnya.
Di tahun 1962, Habibie kembali ke Jerman untuk melanjutkan studi. Hidupnya makin keras jika dibandingkan sebelumnya. Untuk menghemat kebutuhan hidup selama hidup di Jerman, di pagi buta ia harus berjalan kaki dengan cepat ke tempat kerja yang cukup jauh, lalu pulang pada malam hari dan belajar untuk kuliahnya. Akhirnya, pada tahun 1965, dengan nilai sangat sempurna Habibie memperoleh gelar Dr Ingenieur.
Habibie kemudian bekerja di industri pesawat terbang Jerman. Karirnya terus naik hingga dipercaya menjadi Vice President sekaligus Direktur dan Penasihat Senior bidang teknologi karena kerja keras dan sikap disiplin yang bagus. Karena hal ini lah, beliau menjadi satu-satunya orang Asia yang berhasil menduduki jabatan bergengsi di perusahaan pesawat terbang Jerman.
Habibie pernah mengundang banyak insinyur dari negara Indonesia untuk datang ke Jerman untuk bekerja dan mempersiapkan keterampilan dalam membuat berbagai produk industri pada tahun 1968. Habibie diminta pulang ke tanah air pada tahun 1974, dan menjadi penasihat pemerintah di bidang teknologi pesawat terbang dilanjut menjadi Menteri Negara Riset dan Teknologi hingga jabatan tertinggi beliau yaitu menjadi Wakil Presiden (Maret 1998) dan Presiden RI ke-3 pada bulan Mei tahun 1998.
1. BJ Habibie adalah seorang ilmuan yang berasal dari ...
A. Sulawesi Tenggara
B. Sulawesi Utara
C. Sulawesi Selatan
D. Sulawesi Barat
2. Sejak kecil BJ. Habibie sangat menyukai …
A. ilmu pengetahuan dan politik
B. sosial dan politik
C. tata negara dan pemerintahan
D. ilmu pengetahuan dan teknologi
3. Setelah lulus SMA BJ. Habibie kuliah di …
A. Jerman
B. Indonesia
C. Belanda
D. Amerika
4. BJ Habibie mendapatkan beasiswa di Jerman untuk jurusan …
A. konstruksi pesawat terbang
B. konstruksi kereta api
C. industri pesawat terbang
D. industri kereta api
5. BJ Habibie pertama kali bekerja di Jerman di perusahaan..
A. pesawat terbang
B. kereta api
C. kapal laut
D. mobil
6. BJ Habibie berhasil mendapatkan gelar Dr. Ingenieur pada tahun ...
A. 1962
B. 1965
C. 1960
D. 1966
7. Nilai keteladanan yang bisa kita contoh dari BJ Habibie adalah …
A. ketergantungan kepada orang tua
B. mandiri dan jujur
C. keuletan dan kerja keras
D. disiplin dan jujur
8. Berikut adalah yang termasuk 4 nilai dasar bangsa, kecuali ...
A. Pancasila
B. UUD 45
C. NKRI
D. Dhasa darma
9. Perbedaan antar golongan hendaknya menjadi ... untuk persatuan.
A. pengikat
B. penghancur
C. pelebur
D. pedoman
10. Indonesia akan menjadi Negara yang kuat jika seluruh bangsa menjalankan ...
A. kehendaknya masing-masing
B. norma adatnya sendiri-sendiri
C. nilai-nilai Pancasila
D. kebiasaan bangsa luar
Bacalah teks di bawah untuk soal nomor 11 – 15!
Thomas Alva Edison
Siapa sih yang tidak kenal Thomas Alva Edison? Saya pikir mayoritas dari kita pernah mendengar nama tersebut. Iya, beliau merupakan salah satu ilmuwan paling terkenal di dunia karena beberapa penemuannya. Ternyata rasa ingin tahu yang tinggi dan tekad kuat dari Edison mengawali serangkaian penemuannya.
Edison menciptakan penemuan pertama pada umur 21 tahun yaitu perekam suara elektronik. Setelah itu, ia juga menemukan mesin telegram yang secara otomatis mencetak huruf. pada Tahun 1879 merupakan puncak kejayaan Edison karena beliau berhasil menciptakan lampu pijar. Perlu kita semua tahu, bahwa Edison harus mengalami 999 kali kegagalan hingga akhirnya menemukan bahan tahan panas untuk lampu pijarnya.
Selain penemuan lampu pijar yang sangat fenomenal, Edison juga merancang dan menyempurnakan lebih dari 1.000 penemuan. Banyak sekali bukan? Beberapa diantaranya yaitu: menyempurnakan telegram, telepon, proyektor (kamera film), dan mesin tik. la juga menemukan mesin dikte dan mesin kopi. Yang harus kita teladani yaitu Thomas Alva Edison, dengan keuletan, tekad kuat, dan semangat pantang menyerah hingga menghasilkan sejumlah penemuan yang sangat bermanfaat; sungguh patut untuk teladani.
11. Penemuan pertama Thomas Alva Edison adalah …
A. perekam suara manual
B. perekam suara elektronik
C. mesin uap
D. lampu pijar
12. Puncak penemuan Thomas Alva Edison adalah …
A. lampu pijar
B. perekam suara elektronik.
C. mesin tik
D. mesin kopi
13. Berikut ini penemuan penemuan Thomas Alva Edison, kecuali ...
A. mesin kopi
B. mesin tik
C. telegram
D. mesin cuci
14. Edison menemukan lampu pijar pada tahun …
A. 1978
B. 1789
C. 1879
D. 1987
15. Nilai-nilai yang bisa kita contoh dari Edison adalah ...
A. semangat dan keuletan
B. semangat dan kekayaan
C. keuletan dan tanpa pamrih
D. keuletan dan kejujuran
16. Listrik yang terdapat pada petir merupakan listrik …
A. dinamis
B. statis
C. rirmis
D. tenaga surya
17. Sifat dari listrik statis adalah ...
A. abadi
B. bertegangan rendah
C. sementara
D. bertegangan tinggi
18. Contoh benda yang mengandung listrik statis adalah...
A. pensil
B. penggaris plastik
C. kayu
D. jarum jahit
19. Listrik statis didebut juga..
A. elektromagnetik
B. elektrodinamik
C. elektrostatik
D. elektrolit
20. Salah satu alat medis yang menggunakan energi listrik statis adalah …
A. mesin perekam jantung
B. stetoskop
C. mesin USG
D. mesin rontagen
21. Berikut ini adalah tujuan dari penerapan nilal-nilai Pancasila, kecuali ...
A. mendapat nilai yang bagus dari guru
B. terciptanya pribadi yang istimewa
C. terjalinnya persatuan dan kesatuan bangsa
D. terciptanya generasi bangsa yang handal
22. Contoh pengamalan Pancasila sila ke tiga di sekolah adalah ....
A. membagikan uang jajan kepada teman
B. membersihkan toilet
C. bekerjasama mengerjakan piket kelas
D. menabung di sekolah
23. Contoh pengamalan Pancasila sila ke 3 di lingkungan masyarakat adalah..
A. makan bersama di rumah
B. ayah melaksanakan ronda malam
C. belanja di warung yang paling murah
D. membersihkan tempat ibadah
24. Sikap yang mencerminkan pengamalan sila pertama adalah …
A. rajin beribadah
B. rajin belajar
C. rajin menabung
D. rajin membantu orang tua
25. Pengamalan Pancasila harus dilaksanakan di …
A. sekolah dan rumah
B. pasar
C. semua lingkungan
D. tempat umum
Soal Essay Penilaian Harian Kelas 6 Tema 3 Subtema 3 dan Jawaban
1. Bangsa kita akan kuat jika kita menjalankan kehidupan dengan berpedoman kepada .
2. Sikap egoisme dapat menimbulkan ... antar bangsa
3. Bhinneka Tunggal Ika mengandung arti...
4. Tidak menonjolkan perbedaan antar bangsa merupakan perwujudan dari nilaI Pancasila sila ke
5. Aturan hukum Indonesia tertuang dalam …
6. Para tokoh yang hebat dapat menemukan penemuannya berkat ...
7. Alva Edison berhasil menemukan lampu pijar pada percobaan yang ke ...
8. Di dunia industri, listrik statis dimanfaatkan untuk ...
9. Alat yang digunakan di rumah-rumah untuk menyaring debu agar tidak mengganggu pernapasan disebut ...
10. IImuan yang menemukan bahwa halilintar bermuatan listrik statis adalah …
Soal Uraian Kelas 6 SD MI Tema 3 (Tokoh dan Penemuan)
1. Sebutkan 4 pilar bangsa Indonesai!
2. Mengapa Bangsa Indonesia harus bekerja keras?
3. Apa tujuan dari mempraktikkan nilai-nilai Pancasila dalam kehidupan sehari-hari?
4. Apa yang dimaksud dengan elektrostatik?
5. Jelaskan alasan mengapa penggaris yang digosok-gosokan dapat menarik kertas?
6. Hitung luas persegi di bawah ini!
Kunci Jawaban Soal Kelas 6 Tema 3 Subtema 3 (Ayo Menjadi Penemu)
Jawaban Soal Essay
1. Pancasila
2. perpecahan
3. persatuan dalam perbedaan
4. 3
5. UUD 45
6. Semangat dan keuletan
7. 1.000
8. Menyaring partikel-partikel gas yang tidak diinginkan menaikan
9. Filter elektrostatik
10. Benjamin Franklin
Jawaban Soal Uraian
1. Pancasila, UUD 45, Bhineka tunggal ika, NKRI.
2. Agar menjadi bangsa yang maju dan mandiri (jawaban relatif).
3. Supaya tercipta negara yang kondusif, adil, makmur jawaban relatif).
4. Fenomena fisika yang memperlihatkan terjadinya tarik menarik yang bersifat sementara di antara benda-benda yang memiliki muatan berbeda, yaitu muatan positif dan muatan negatif.
5. Balon, sisir, dan penggaris plastik yang telah digosok dinamakan kutub negatif, sedangkan kertas dan rambut dinamakan kutub positif. Perbedaan muatan negatif dan positif ini menyebabkan keduanya saling tarik menarik, inilah yang dinamakan energi listik
6. 9 + 4/2 persegi = 11 persegi
Jawaban Soal Pilihan Ganda
1 C 6 B 11 B 16 B 21 A
2 D 7 C 12 A 17 C 22 C
3 B 8 D 13 D 18 B 23 B
4 A 9 A 14 C 19 C 24 A
5 B 10 C 15 A 20 A 25 C
Orang lain juga membuka :
1. 50 Soal Kelas 6 Tema 3 Subtema 2 & Kunci Jawaban (BARU)
2. Kumpulan Soal Penilaian Harian Kelas 6 Tema 3 Subtema 2 & Kunci Jawaban
3. 45 Kunci Jawaban dan Soal Tema 3 Kelas 6 Kurikulum 2013 FULL
Demikian soal dan jawaban penilaian harian kelas 6 tema 3 subtema 3 kurikulum 2013 revisi. Semoga memberikan manfaat kepada pembaca dan pendidikan di Indonesia. LINK DOWNLOAD sudah kami sediakan di bawah ini jika anda ingin mendownload soal tematik kelas 6 SD/MI.
Posting Komentar untuk "40 Soal Kelas 6 Tema 3 Subtema 3 (Ayo Menjadi Penemu) + Jawaban"
Silahkan berkomentar . .