Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Widget HTML #1

50 Soal Kelas 6 Tema 6 Subtema 2 (Masyarakat Sehat Negara Kuat) & Jawaban

Download latihan soal kelas 6 SD MI tema 6 subtema 2 dan kunci jawaban kurikulum 2013 revisi. Sesuai dengan judul ya, kali ini kami akan membagikan soal dan jawaban tematik SD MI kelas 6. Pada pembelajaran SD MI khususnya kelas 6, kita mengetahui bahwa terdapat beberapa pembelajaran tematik, salah satunya yaitu tema 6.


Tema 6 pada pembelajaran tematik SD MI kelas 6 berjudul menuju masyarakat sehat. Sedangkan tema 6 pada kelas 6 terbagi menjadi beberapa subtema, salah satunya yaitu subtema 2 yang kami bagikan latihan soalnya ini, yaitu berjudul masyarakat sehat negara kuat.


Soal Kelas 6 Tema 6 Subtema 2 dan Kunci Jawaban 

Ini merupakan soal kesekian kalinya yang kami bagikan dalam blog muttaqin ini. Oleh karena itu, kami sarankan pembaca untuk membuka beberapa soal tema 6 subtema 2 sebelumnya. Salah satunya yaitu ini40 Soal Tematik Kelas 6 Tema 6 Subtema 2 & Kunci Jawaban


Ranah yang menjadi fokus dalam pembelajaran ini yaitu ranah pengetahuan (knowledge). Sedangkan jenis atau bentuk soal yang kami sampaikan terdiri dari 3 jenis, yaitu soal pilihan ganda/ pilgan/ PG (multiple choice), soal essay/ esai, dan soal uraian. Ya semoga sesuai dengan kebutuhan pembaca.


Kunci jawaban soal kelas 6 tema 6 subtema 2 ini juga sudah kami lampirkan pada akhir artikel. Ya semoga saja artikel ini dapat digunakan sebagai dasar dalam penyusunan soal ulangan harian/ penilaian harian, tengah semester, hingga akhir semester.


Bagi yang ingin menyimpan soal dan kunci jawaban pada artikel ini, kami sudah menyediakan LINK DOWNLOAD. Silahkan tombol download yang sudah ada di akhir artikel di klik, maka anda akan diarahkan menuju halaman download soal.


Demikian pengantar kami terkait soal tematik kelas 6 kurikulum 2013 dan kunci jawaban. Semoga artikel ini dapat bermanfaat untuk para pembaca. Jika ada hal-hal yang janggal terkait artikel ini, silahkan disampaikan melalui kolom komentar ya. Terima kasih sebelumnya.


Soal Pilihan Ganda Kelas 6 Tema 6 (Menuju Masyarakat Sehat)

1. Tubuh yang aktif dan energik adalah cerminan tubuh ...

A. bugar

B. sakit

C. lemas

D. loyo


2. Ketika tubuh kita bugar maka melakukan aktivitas pun akan terasa ...

A. bosan

B. bersemangat

C. jenuh

D. ringan


3. Ketika tubuh terasa lemas menandakan bahwa kurangnya ...

A. bersih

B. segar

C. energi

D. gizi


4. Dengan banyak olahraga maka tubuh kita akan …

A. letih

B. lesu

C. sehat

D. lelah


5. Olahraga yang digemari siswa SD saat ini adalah ...

A. catur

B. senam lantai

C. bulu tangkis

D. sepak bola


6. Salah satu gerak senam lantai adalah....

A. menendang

B. menyundul 

C. meroda

D. melempar


7. Sikap pertama pada saat kita ingin melakukan meroda adalah kaki ...

A. ditekuk

B. di angkat

C. di selonjorkan

D. ditarik


8. Sikap terakhir sikap meroda adalah ...

A. terlentang

B. kembali berdiri

C. jongkok

D. membungkuk


9. Berikut ini yang bukan merupakan senam lantai yaitu …

A. Round Off

B. Tiger sprong

C. Roll depan

D. Zumba


10. Tiger Sprong mempunyai nama lain, yaitu ...

A. Lompat lilin

B. Lompat Kuda

C. Lompat Harimau

D. Meroda


11. Roll depan dalam gerakan senam lantai diawali dengan posisi badan …

A. Duduk

B. Terlentang

C. Berdiri

D. Jongkok


12. Ketika kita akan melakukan gerakan awal roll depan dengan posisi jongkok, maka posisi kedua kaki kita yaitu ...

A. Bertumpu pada salah satu kaki

B. Salah satu kaki berada didepan

C. Rapat dan sejajar

D. Terbuka dan sejajar


13. Berikut ini yang bukan merupakan alat yang biasa digunakan untuk melakukan senam lantai yaitu …

A. Gelang Gelang

B. Palang Tunggal

C. Matras

D. Kuda Kuda Pelana


14. Campuran dua zat atau lebih yang terdiri dari zat terlarut dan pelarut disebut ...

A. larutan

B. cairan

C. zat

D. campuran 


15. Ukuran partikel larutan sangat kecil, kurang dari …

A. 1 mmm

B. 2 mm

C. 3 mm

D. 4 mm


16. Data yang diperoleh biasanya merupakan hasil …

A. survey

B. nyolong

C. membeli

D. wawancara


17. Keuntungan dari survey adalah ...

A. mengeluarkan biaya

B. datanya akurat

C. memerlukan tenaga ekstra

D. banyak data


18. Cara makan yang salah juga dapat membuat kita terserang penyakit seperti...

A. diare

B. pusing 

C. pegal-pegal

D. linu


19. Terlalu banyak makan makanan yang manis dapat merusak..

A. gigi

B. tulang

C. rambut

D. kulit


20. Tangan menjadi salah satu sarang kuman yang terletak di ....

A. kulit tangan

B. daging tangan 

C. kuku tangan

D. jari-jari 


21. Salah satu tempat di sekolah yang menjadi sumber penyakit adalah ...

A. ruang guru

B. toilet

C. perpustakaan

D. taman


22. Salah satu cara untuk menjaga kesehatan di sekolah adalah kecuali ...

A. menggunakan toilet dengan baik

B. membersihkan ruangan kelas

C. mengecat dinding kelas

D. membersihkan toilet


23. Karena ukuran partikel larutan sangat kecil, sehingga tidak dapat dilihat dengan menggunakan ...

A. kamera

B. mikroskop ultra 

C. teleskop

D. mikrometer

Soal Kelas 6 Tema 6 Subtema 2 Masyarakat Sehat Negara Kuat Jawaban

24. Kita tidak bisa membedakan mana gula mana ... dalam larutan gula.

A. minyak

B. zat

C. air

D. garam


25. Zat yang jumlahnya lebih sedikit di dalam larutan disebut (zat) terlarut atau...

A. solven

B. solute

C. pelarut

D. larutan


26. Zat yang jumlahnya lebih banyak daripada zat-zat lain dalam larutan disebut pelarut atau …

A. solven

B. solute

C. zat

D. campuran


27. Campuran homogen dari garam dalam air disebut larutan ...

A. oralit

B. gula

C. garam

D. elektrolit


Perhatikan tabel berikut untuk soal nomor 28 sampai 30!

Soal Kelas 6 Tema 6 Subtema 2 Masyarakat Sehat Negara Kuat Jawaban

28. Data pada tabel menjelaskan tentang ...

A. pembuatan sampah

B. pembuangan sampah

C. pemilihan sampah

D. daur ulang sampah


29. Sampah terbanyak yaitu sampah jenis..

A. plastik

B. kaca

C. kaleng

D. kardus


30. Dengan dibuatnya tabel seperti di atas akan mempermudah untuk....

A. pengelolaannya 

B. pembuangannya 

C. pengirimannya 

D. pembakarannya


Perhatikan tabel di bawah untuk menjawab soal nomor 31 sampai 32!

Soal Kelas 6 Tema 6 Subtema 2 Masyarakat Sehat Negara Kuat Jawaban

31. Dari data di atas, jajanan manakah yang sering dibeli siswa....

A. mi instan

B. baso goreng

C. seblak

D. susu


32. Contoh makanan yang sehat menurut tabel di atas adalah..

A. mi instan

B. bubur kacang ijo 

C. seblak

D. bakso


33. Jajanan yang paling banyak dibeli adalah makanan yang

A. kurang sehat

B. sehat

C. enak

D. bergizi


34. Mengapa seblak merupakan jajanan yang kurang sehat?

A. Karena murah

B. Karena mengandung penyedap dan pedas berlebihan

C. Karena enak

D. Karena bergizi


35. Selain sampah bagian tubuh kita yang sering menjadi sarang kuman adalah ...

A. kepala

B. lutut

C. tangan

D. kaki


Soal Essay Kelas 6 Tema 6 Subtema 2 Kurikulum 2013 Revisi

1. Bagian tubuh yang digunakan saat volley adalan ... 

2. Ketika melakukan meroda bagian tubuh atas yang pertama kali menyentuh matras adalah …

3. Menyundul bola terdapat pada cabang olahraga ...

4. Jika kita mencampur minyak dengan maka akan terlihat ada batas …. di antara kedua cairan tersebut.

5. Campuran tepung beras dengan air adalah contoh campuran ...

6. Mencuci tangan yang baik adalah dengan ... dan ...

7. Kuku yang panjang akan menjadi sarang ... dan telur ...

8. Potonglah kuku minimal ... kali seminggu.

9. Sampah yang basah disebut juga sampah ...

10. Setelah BAB/BAK maka kita harus … sampai bersih.


Soal Uraian Kelas 6 Tema 6 Subtema 2 (Masyarakat Sehat Negara Kuat)

1. Sebutkan 3 cabang olahraga yang kamu sukai!

2. Sebutkan 1 contoh campuran heterogen! 

3. Apa yang dimaksud larutan garam?

4. Jelaskan manfaat dari cuci tangan sebelum makan!

5. Buatlah tabel tentang jajanan apa saja yang ada di sekolahmu beserta siswa yang membelinya!

6. Bagaimana cara menggunakan toilet yang baik dan benar? Jelaskan!


Kunci Jawaban Soal Kelas 6 Tema 6 Subtema 2 Kurikulum 2013 Revisi

Jawaban Essay

1. Tangan

2. Tangan

3. Sepak bola

4. Air

5. Heterogen

6. Sabun dan air mengalir

7. Kuman dan telur cacing

8. 1

9. Organic

10. Disiram


Jawaban Uraian

1. Jawaban menyesuaikan dengan kebijakan guru

2. Campuran tepung beras dengan air, campuran serbuk besi dengan karbon, dan campuran kapur dengan pasir

3. Larutan gram merupakan jenis larutan yang tercipta dari perpaduan reaksi asam dan basa

4. Terhindar dari kuman dan cacing

5. Jawaban menyesuaikan dengan kebijakan siswa

6. Menyiram toilet setelah kita melakukan BAB/ BAK dan membersihkan toilet


Jawaban Pilihan Ganda

1 A 8 B 15 A 22 C 29 A

2 B 9 D 16 A 23 B 30 A

3 C 10 C 17 B 24 C 31 C

4 C 11 D 18 A 25 B 32 B

5 B 12 C 19 A 26 A 33 A

6 C 13 A 20 C 27 C 34 B

7 B 14 A 21 B 28 C 35 C


Orang lain Juga Membuka :

1. Soal Kelas 6 Tema 6 Subtema 2 & Kunci Jawaban (Kurikulum 2013)

2. Soal Tematik Kelas 6 Tema 6 Subtema 2 & Kunci Jawaban

3. Kumpulan Soal Kelas 6 dan Kunci Jawaban Terbaru


Demikian contoh latihan soal kurikulum 2013 revisi, tematik kelas 6 SD MI tema 6 subtema 2 (masyarakat sehat negara kuat) yang terdiri dari soal pilihan ganda, essay, dan uraian. Semoga bermanfaat. LINK DOWNLOAD soal sudah kami sediakan jika pembaca hendak mendownload soal kelas 6 SD MI tema 6 tersebut.  

Posting Komentar untuk "50 Soal Kelas 6 Tema 6 Subtema 2 (Masyarakat Sehat Negara Kuat) & Jawaban"